Minggu, 10 April 2011

PEMERINTAH DUKUNG PENGUATAN RUPIAH



Meskipun nilai tukar rupiah menguat 7,56pesen dari asumsi Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara 2011 yang ditetapkan Rp 9.250 per dollar Amerika Serikat, pemerintah tidak mengkhawatirkan apresiasi itu. Kementrian Keuangan justru mendukung penguatan rupiah tersebut karena akan meringankan beban anggaran yang terkait dengan belanja dalam dollar AS, termasuk pembayaran bunga utang.
Nilai tukar rupiah saat ini ada di posisi Rp 8.600-8.700 per dollar AS. Asumsi nilai tukar di tetapkan Rp 9.250 per dollar AS (terapresiasi 7,59%). Namun kita harus melihat pengalaman pada 2010, dimana apresiasi rupiah hanya 4,4%. Jadi di bandungkan tahun ini,rupiah tergolong normal. Kurs rupiah terhadap dollar AS di pasar spot antarbank Jakarta, jumat sore mendekati level Rp 8.600 per dollar AS karena aksi beli rupiah oleh pelaku asing makin besar. Nilai tukar rupiah terhadap dollar AS naik 32 poin menjadi Rp 8.643 per dollar AS dibanding hari sebelumnya yang senilai Rp 8.675 per dollar AS.
Bank Indonesia mengakui penguatan nilai rupiah merupakan yang tertinggi di kawasan Asia Tenggara. Penguatan Nilai Rupiah ikut berkontribusi pada merendahnya laju inflasi.

Sumber : KORAN KOMPAS

Tidak ada komentar:

Posting Komentar